Wietze
Ilustrasi ikan koi Kohaku dan Shansoku
Bobo.id - Ikan koi termahal yang pernah dijual, harganya mencapai 1,8 juta dollar Amerika.
Jumlah tersebut bisa mencapai 25 milyar rupiah, lo!
Wah, kenapa ikan tersebut bisa sangat mahal, ya? Kita cari tahu, yuk!
Sejarah ikan koi
Ikan ini sering kita lihat di berbagai tempat, nih.
Baca Juga : Hati-Hati! Ikan Mandarin yang Cantik Ini Ternyata Beracun, lo!
Ia bisa hidup di kolam-kolam yang airnya bersih dan jernih.
Ikan koi rupanya masih keturunan dari ikan mas, lo.
Meski mirip dengan ikan koki, mereka justru tidak bersaudara, teman-teman.
Di tahun 1600-an, petani di Tiongkok dan Jepang memelihara ikan mas di selokan di sawahnya.
Kemudian, petani di Jepang menemukan variasi yang unik pada ikan mas dan mengembangbiakkannya.
Akhirnya, ada spesies ikan koi, deh.
Ikan koi memiliki beberapa warna yang populer, yaitu merah, putih, hitam, biru, dan keemasan.
Kemudian, ikan koi di Jepang semakin banyak dikembangkan dan jadi lambang kesempurnaan.
Ikan ini sering dijadikan hadiah bagi anggota kerajaan, lo.
Kemudian ikan ini mulai banyak dibawa ke benua lainnya di abad ke-19.
Baca Juga : Awas! 6 Penyakit Ini Bisa Menyerang Kalau Tak Sengaja Minum Air Kolam
Ikan koi ikan yang spesial
Di Jepang, ada kompetisi untuk menentukan koi mana yang paling unggul.
Ikan koi akan dinilai berdasar bentuk dan ukuran tubuh, serta gerakannya di dalam air.
Nilai yang paling penting adalah warna ikan koi dengan corak dan warna yang seimbang.
Lalu bagaimana seekor ikan koi bisa menjadi menarik, ya?
Rupanya ciri fisik dari ikan koi yang spesial merupakan hasil pengembak biakan dari ikan-ikan sebelumnya.
Peternak koi memilih ikan-ikan dengan sel pigmen warna terbaik, teman-teman.
Ini dilakukan agar keturunannya bisa memiliki warna yang cantik.
Ikan koi yang dihargai sebesar 25 milyar, rupanya merupakan pemenang ajang All Japan Koi Show tahun 2018.
Baca Juga : Pohon-pohon Percobaan di Jepang Tumbuh Membentuk Crop Circle
Ikan ini adalah jenis ikan koi Kohaku, yang memiliki warna merah dan putih.
Daitambah lagi, ikan berwarna merah dan putih punya arti khusus di Jepang.
Karena, kedua warna tersebut memiliki arti kebahagiaan dan kesucian, bagi masyarakat Jepang.
Mengapa harganya mahal?
Ada koi-koi yang tidak terlalu mahal, teman-teman.
Biasanya orang-orang memeliharanya di kolam di rumah.
Namun ada juga ikan koi yang sangat mahal.
Tidak seperti beternak hewan lainnya, beternak koi merupakan proses yang sulit.
Karena ikan bisa mengeluarkan ribuan telur, teman-teman.
Ia akan menyeleksi ikan-ikan yang dimilikinya, kemudian memilih beberapa ikan.
Ikan koi yang terpilih akan dirawat sampai bertahun-tahun untuk dilombakan.
Misalnya, ikan koi yang dihargai sebesar 25 miliar tersebut sudah dipelihara oleh peternaknya selama 9 tahun, lo.
Wah, kalau kamu punya ikan koi, ingin dilombakan juga tidak, nih? Hihi..
Source: PetMD, INSIDER
Baca Juga : Kohaku, Koi Merah Putih
Lihat video ini juga, yuk!
Video Pilihan
PROMOTED CONTENT
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ada Ikan Koi Seharga 25 Miliar, Kenapa Harga Ikan Koi Bisa Mahal? - Semua Halaman - Bobo"
Posting Komentar