Search

Pedagang Ikan Asal Kertosono Meregang Nyawa Terlindas Truk di ...

TRIBUNJATIM.COM, TULUNGAGUNG - Seorang pedagang ikan tewas usai motor yang dikendarai terlibat kecelakaan dengan truk gandeng, di tikungan Desa Ngrendeng, Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung, Kamis (11/10/2018).

Korban bernama M Ahmadi (35), warga Desa Kalianyar, Kecamatan Kertosono, Kabupaten Nganjuk.

Menurut Kasubag Humas Polres Tulungagung, Iptu Sumaji, saat itu Ahmadi tengah membawa ikan basah dari arah selatan.

Sepeda motor Supra Fit AG 6238 VV yang dikendarainya melaju di belakang truk gandeng AG 9519 UR yang dikemudian Sugeng (48), warga Desa Rejoagung, Kecamatan Kedungwaru.

"Korban saat itu berusaha mendahului truk gandeng di depannya. Dia sudah masuk ke sisi kanan truk," terang Sumaji.

Massa Pendekar di Tulungagung Serang Kampung & Bakar Motor Tak Diproses, Ribuan Warga Protes Polisi

Namun di saat bersamaan, dari arah depan ada kendaraan lain.

Jika tidak menghindar, maka motor yang dikemudian Ahmadi kemungkinan akan tertabrak mobil dari arah depan.

Apalagi motor ini juga dipasangi obrok (keranjang pengangkut barang).

Ahmadi kemudian banting setir ke kanan sehingga motornya menyenggol bagian tengah bak truk gandengan.

Motor yang dikendarai Ahmadi terjatuh, kemudian terlindas ban truk.

Todongkan Senpi, Dua Orang ini Rampok Wartawan Radar yang Mau Liputan, Rampas Motor dan Ponsel

"Pengendara motor meninggal di lokasi kejadian." tambah Sumaji.

Ikan basah yang dibawa Ahmadi juga tumpah berserakan di aspal dan terlindas kendaraan.

Jalan lokasi kecelakaan ini memang menikung, sehingga pengemudi yang akan mendahului kendaraan lain tidak leluasa melihat ke depan.

"Diduga pengemudi sepeda motor ini nekat berusaha mendahului truk gandeng di depannya, padahal pandangannya belum bebas melihat ke depan," tandas Sumaji. (David Yohanes)

Truk Halangi Motor, Dua Pria di Bojonegoro ini Lalu Berduel dan Saling Adu Bacok

Let's block ads! (Why?)

Baca Berikut nya http://jatim.tribunnews.com/2018/10/11/pedagang-ikan-asal-kertosono-meregang-nyawa-terlindas-truk-di-tulungagung

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pedagang Ikan Asal Kertosono Meregang Nyawa Terlindas Truk di ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.