Search

Rencana Pembangunan Sentra Ikan Hias Raden Inten Disebut ...

JAKARTA, KOMPAS.com - Rencana pemerintah untuk membangun sentra ikan hias di Raden Inten, Duren Sawit, Jakarta Timur, ternyata bukan baru kali ini saja.

Koordinator pedagang ikan hias Raden Inten, Rusman Rustam menyebut, rencana itu telah ada saat Jakarta dipimpin oleh Gubernur Sutiyoso.

"Kalau rencana diperbaiki itu kan sudah dari zaman Gubernur Sutiyoso. Itu rencananya dibikin minimal 2 lantai, maksimal 4 lantai," ujar Rusman, saat ditemui Kompas.com, Kamis (27/9/2018).

Sedari awal berdiri pada tahun 2000, kios-kios ikan hias di sana belum pernah direnovasi.

Baca juga: Melihat Kondisi Sentra Ikan Hias Raden Inten yang Rencananya Akan Direnovasi...

"Kalau renovasi itu dari awal berdiri belum pernah. Tapi, kalau rencana memang sering. Jika dibilang menyambut baik, kita harus support pemerintah," ujar Rusman.

Terkait pernyataan Wali Kota Jakarta Timur M Anwar yang menyebut pedagang ikan hias Jatinegara sudah bisa pindah ke Raden Inten, dia meragukan hal itu.

Sebab, Rusman beralasan lahan yang ada sekarang belum mendukung.

"Wali kota bilang begitu ya secara izin bisa, ya enggak salah dia ngomong. Tapi, kan kenyataannya mau ditaruh di mana tendanya? Kalau di depan kan itu area parkir, kalau di belakang itu belum dibersihkan," tutur lelaki 73 tahun ini.

Sementara itu, pedagang lainnya Nikmatullah berharap, pemkot bisa segera mewujudkan rencana pembangunan sentra ikan hias.

Dia menyambut positif jika nantinya seluruh pedagang ikan hias di Jakarta Timur bisa berdagang di tempat yang sama.

"Kita kan akan merasa bangga kalau ada sentra. Di Jakarta setahu saya cuma Jakarta timur yang enggak ada sentranya," ujar dia.

Pedagang lainnya, Fredrik mengaku, sudah sering mendengar rencana Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian mengenai hal itu. Namun, belum jelas kapan akan direalisasikan.

"Jadi, memang ini katanya mau dibikin leter U gitu, terus dibikin beberapa lantai dan pedagang Jatinegara akan dipindahkan ke sini," tutur dia.

Baca juga: Wali Kota Jaktim Klaim Sudah Sosialisasi ke PKL Ikan Hias Jatinegara untuk Direlokasi, tetapi...

"Ya semoga secepatnya lah, kita juga senang kalau misalkan lebih rapi dan lebih ramai lagi," tutup dia.

Sebelumnya, Wali Kota Jakarta Timur M Anwar mengatakan, pedagang ikan hias Jatinegara yang ditertibkan beberapa hari lalu, sebenarnya sudah bisa menempati Sentra Ikan Hias di Raden Inten, Duren Sawit.

"Sementara masuk dulu di situ, mereka kan bisa jualan pakai tenda. Nanti sembari berjalan kami sempurnain tempatnya," kata Anwar, saat dihubungi Kompas.com, Rabu (26/9/2018).

Anwar mengatakan, para pedagang sudah bisa pindah meski pembangunan fisik permanen baru akan dikerjakan pada 2019.

Let's block ads! (Why?)

Baca Berikut nya https://megapolitan.kompas.com/read/2018/09/27/23060171/rencana-pembangunan-sentra-ikan-hias-raden-inten-disebut-sudah-ada-sejak

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rencana Pembangunan Sentra Ikan Hias Raden Inten Disebut ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.