Search

Bantuan Pakan dan Benih Ikan akan Diberikan Tahun Ini, Ini Kriteria ...

Laporan Wartawan Tribun Jambi, Heri Prihartono

TRIBUNJAMBI.COM, MUARA TEBO - Dinas Peternakan Perikanan dan Perkebunan  akan memberikan  bantuan pakan dan benih ikan ke sejumlah Unit Pembenihan Rakyat (UPR) dan Kelompok  Perbenihan Ikan, di Kabupaten Tebo.

Kabid Perikanan Dinas Perikanan Peternakan dan Perkebunan Tebo, Vera Minggu (11/2),  menjelaskan  yang mendapatkan bantuan pakan serta benih ikan adalah  yang telah mengajukan proposal.

Baca: Pemkot Beri Tiga Pilihan Tempat Untuk Lokasi Pergudangan

"Syarat syarat mutlak yang harus dipenuhi UPR, Kelompok Perbenihan Ikan tersebut juga harus berbadan hukum sesuai UU NO 23 Tahun 2014," ujar Vera.

"Untuk memastikan kelompok tani tersebut benar-benar ada dan telah berbadan hukum, pihaknya akan melakukan kroscek di lapangan.

Alokasi yang bakal disalurkan kepada UPR Kelompok Perbenihan ikan, Vera mengungkapkan hingga saat ini belum menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2018  sehingga belum dapat memastikan berapa jumlah bantuan yang akan diberikan.

"Berapa tonnya kita belum tau karena belum lihat, namun yang jelas bantuan pakan dan benih tahun, 2018 ini ada " kata Vera.

Baca: Ditetapkan Tersangka, Begini Kondisi Sopir Xenia yang Terlibat Kecelakaan dengan Bupati Bungo

Baca: Inilah Pemenang Lomba Faber Castell Family Art Competition

Dijelaskannya jika  pemberian  bantuan pakan serta benih ikan setiap tahunnya dapat meningkatkan perekonomian serta meningkatkan produktivitas hasil budidaya ikan.

Let's block ads! (Why?)

Baca Berikut nya http://jambi.tribunnews.com/2018/02/11/bantuan-pakan-dan-benih-ikan-akan-diberikan-tahun-ini-ini-kriteria-yang-mendapatkan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bantuan Pakan dan Benih Ikan akan Diberikan Tahun Ini, Ini Kriteria ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.